Dari Kolombia ke AS, Anies Diharap Bawa Manfaat untuk Jakarta, Jangan Hanya Menghabiskan Anggaran!!



PAGARIND,- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut bakal bertolak ke Amerika Serikat setelah mengunjungi Kolombia. Kabar tersebut diungkapkan Pelaksana Harian Gubernur DKI Jakarta Saefullah saat membuka acara Abang None Jakarta.

Diketahui, Anies tengah berada di Kolombia untuk menjadi pembicara dalam World Cities Summitt sejak Rabu lalu (10/7).

loading...

"Permohonan maaf dari Pak Gubernur yang saat ini sedang berada di Kolombia, kemudian akan lanjutkan perjalanan ke US," kata Saefullah di Balai Kota Jakarta, Kamis (11/7).

Di Kolombia, Saefullah mengatakan Anies menghadiri acara sebagai narasumber. Sementara di Amerika Serikat bakal ada agenda yang berbeda dari Kolumbia. Namun, Saefullah tidak merinci.

"Ada beberapa agenda ya, nanti berkembang sesuai pembicaraan di sana. Yang jelas di Kolombia menjadi narasumber. Kemudian nanti di US ada beberapa agenda," tegas dia.

Saefullah mengatakan Anies direncanakan kembali ke Jakarta pada Kamis mendatang (18/7) usai berkunjung ke Amerika Serikat. Saefullah juga berharap Anies mendapat pengalaman yang bermanfaat.

"Salam hangat dari beliau, semoga perjalanan beliau membawa hasil positif untuk DKI Jakarta untuk menuju setara dengan kota besar di dunia," jelas Saefullah.

loading...

Anies bertolak ke Kolombia pada Rabu lalu (10/7). Dia mengaku bakal menjadi pembicara dalam World Cites Summit.

Dalam laman www.acimedellin.org, disebutkan bahwa ratusan kepala daerah di sejumlah negara di dunia akan hadir dalam pertemuan itu. Para kepala daerah akan membahas mengenai inovasi, kepemerintahan dan budaya negara.

Sebelum Kolombia, Anies juga sempat terbang ke luar negeri, yakni Jepang pada Mei 2019 dan ke Singapura. Ia terbang untuk keperluan pertemuan Urban Mayor Summit di Tokyo dan Singapura pada Mei 2019 tentang Perencanaan Pembangunan Kota.